Widget HTML #1

7 Penyakit Yang Menyerang Sistem Pencernaan Manusia

Sistem pencernaan adalah sebuah sistem saluran yang menerima makanan, menyerap sari makanan hingga mengeluarkan sisa-sisa dari proses pencernaan tersebut.

Secara garis besar, anggota sistem pencernaan terdiri atas mulut, pankreas, kantung empedu, lambung, usus dua belas jari, usus besar, dan rektum.

Penyakit Yang Menyerang Sistem Pencernaan Manusia

Penyakit yang menyerang saluran pencernaan sangat beragam. Beberapa di antaranya sering kita alami, seperti diare dan maag. Macam-macam penyakit yang menyerang sistem pencernaan manusia antara lain:

Diare

Reaksi yang terjadi pada diare adalah buang air besar secara berlebihan, bisa lebih dari 4 kali sehari. Salah satu penyebab diare adalah terdapatnya bakteri pada makanan yang dimakan sehingga menyebabkan makanan tidak terserap dengan sempurna.

Diare sering menyerang anak-anak usia balita, namun tak sedikit pula yang menyerang orang dewasa. Pengobatan diare biasanya dengan meminum oralit untuk mengganti cairan yang hilang saat buang-buang air besar.

Maag

Maag adalah penyakit yang disebabkan oleh produksi asam lambung yang berlebihan. Penyebabnya bisa macam-macam, karena makan tidak teratur, terlalu banyak mengonsumsi makanan pedas, namun bisa juga karena penderita memiliki beban psikologis yang berat.

Gejala sakit maag, antara lain terasa perih di perut bagian kiri, mual ingin muntah dan tidak berselera makan. Maag bisa dicegah dengan mengatur pola makan dan mengurangi makanan berlemak dan pedas.

Sembelit

Sembelit adalah ganggunan pencernaan yang mengakibatkan pengerasan feses. Penderita akan mengalami kesakitan saat buang air besar karena feses sulit dikeluarkan. Sembelit disebabkan oleh aktifitas pembuangan feses yang tidak teratur.

Jika ingin buang besar teratur, perbanyaklah mengkonsumsi makanan yang berserat, minum banyak air, dan mengatur pola makan.

Radang Usus Buntu

Usus buntu adalah organ yang ujungnya buntu, ukurannya sebesar jari kelingking dan terletak di perut bagian kanan bawah. Penyebab radang usus buntu antara lain penyumbatan pada saluran usus karena feses yang keras, masuknya benda asing (seperti biji jambu klutuk atau cabai) atau infeksi bakteri.

Gejala radang usus buntu yang dapat dikenali adalah terasa nyeri yang hebat di perut bagian kanan bawah, kadang disertai mual dan ingin muntah serta panas tinggi. Penyembuhannya adalah pembedahan dengan membuang usus buntu.

Wasir

Wasir adalah gangguan pencernaan yang menyebabkan keluarnya tetesan darah segar setelah buang air besar. Wasir kadang tidak terasa karena tidak disertai nyeri di sekitar anus.

Pencegahan yang dapat dilakukan adalah banyak mengkonsumsi makanan tinggi serat, sehingga membuat feses lembek dan mudah dikeluarkan tanpa perlu mengejan, karena akibat mengejan yang kuat inilah yang menyebabkan darah menetes.

Kanker Lambung

Kanker lambung adalah penyakit yang disebabkan oleh konsumsi makanan yang memiliki bahan pengawet secara berlebihan, pola hidup yang tidak sehat seperti merokok dan stres berat. Pada jangka waktu yang lama, bahan pengawet yang terdapat pada makanan dapat mengendap dan berjamur di lambung.

Gejala-gejalanya adalah mual, muntah, sakit perut, dalam jangka waktu yang lama dapat menurunkan berat badan serta pendarahan pada lambung. Pencegahannya adalah dengan mengatur pola makan, meminimalkan stres dan perbanyak makan sayur dan buah. Sementara pengobatan untuk mengatasi kanker lambung adalah operasi dan kemoterapi.

Kanker Usus Besar

Penyebab kanker bermacam-macam, antara lain sedikitnya mengkonsumsi makanan rendah serat, mengonsumsi makanan berlemak tinggi, sering makan makanan dan minuman yang mengandung bahan pengawet dan pewarna, serta bisa juga berasal dari keluarga yang memiliki riwayat kanker usus besar.

Gejala yang dapat dikenali adalah pengeluaran feses disertai dengan darah, diare lebih dari 6 minggu, sembelit, perut kembung, dan selalu terasa penuh walaupun sudah buang air besar.

Pencegahan yang dapat dilakukan adalah menghindari makanan yang berlemak tinggi, hindari merokok, biasakan mengkonsumsi buah dan sayur, serta minum susu yang mengandung kalsium.

Jika diperhatikan dengan saksama, semua penyakit ini dapat menyerang karena kurangnya konsumsi makanan yang berserat, seperti sayur dan buah.

Sayur dan buah adalah makanan alami yang paling sehat. Kita tidak akan rugi memakannya karena kandungan vitamin dan mineralnya berperan sangat baik untuk tubuh. Untuk itu, disarankan selalu mengonsumsi sayur dan buah setiap hari dengan porsi yang cukup.

Post a Comment for "7 Penyakit Yang Menyerang Sistem Pencernaan Manusia"